Jumat, 28 Desember 2012

Kesan dan Kenangan Mbah Salam

Pak Sudjasmin berencana menerbitkan sebuah buku yang berisi kenangan anak cucu Mbah Salam tentang Mbah Salam Kakung maupun Mbah Salam Putri. Dimohon kepada putra putri mbah salam, para cucui dan cicit,  untuk menuliskan kenangannya terhadap Mbah Salam.  Untuk praktisnya dimohon menuliskan kenangan tersebut disini sebagai comment.  Tolong yang tidak gaptek secara sukarela membantu mengupload di comment.

Saya tunggu ya tulisannya.

AP

Natal dan Syukuran di Pendopo Mbah Salam di Salatiga

Tanggal 25 Desember 2012 keluarga Sudjasmin menyelanggarakan perayaan Natal, perayaan Ulang Tahun ,dan syukuran atas berbagai hal. Acara yang sangat informal ini justru sangat terasa keakraban yang terjalin.

Yang Ulang Tahun pada tanggal 25 Desember adalah Mbak Tien, namun yang ultah di Bulan Desember kecuali Mbak Tien juga Farel, dan dua anaknya Tara.

Banyak yang disyukuri oleh keluarga Sudjasmin, diantaranya adalah keberhasilan Retno Sudjasmin (Akit) dalam mendapatkan 3 medali Emas dalam PON 2012.

Yang hadir dalam acara ini:
1. Keluarga Sudjasmin lengkap, kecuali keluarga Tara yang berada di Amerika.
2. Bu Esti Tasmidjan, Agung, Dini, Driyas, Arya.
3. Bu Sri Kaidi, Edi dan nyonya, Ery dan putranya, Hari sekeluarga lengkap)
4. Bu Titik Supono dan Sari (penyanyi Hancur Hatiku......), dan juga Adi beserta keluarga.
5. Bu Anik, Om Han, Anton dan Berta
6. Mas Ton, tante Ria, Ratih, dan Angga.
7. Pak Djumanto dan Bu Anik Djumanto.
8. Ufi dan Imam

dan keluarga lain yang maaf tidak saya sebutkan satu persatu karena saking banyaknya.  Acara diakhiri dengan menyanyikan lagu Kemesraan, semua berkumpul melingkar, diiringi player kondang....Mas Ton!



Resepsi Perikahan Ufi dan Iyang 23 Desember 2012

Di akhir tahun 2012 keluarga besar Mbah Salam mendapat anugrah bisa berkumpul dalam acara resepsi pernikahan Ufi dan Iyang, kakak beradik putri dari Aryanto & Istiningsih.  Resepsi pernikahan digabung meski waktu ijab qubulnya berbeda.  Ufi (Arum Lutfia) menikah dengan Imam Feriyanto pada tanggal 28 Oktober 2012, sedangkan Iyang (Arelis) menikah dengan Dhika pada tanggal 23 Desember 2012.

Resepsi pernikahan digelar di Gedung Soemardjito UNSOED. Selamat ya buat Ufi dan Iyang.

Keluarga Mbah Salam yang hadir:

1. Keluarga Tasmidjan (Bu Esti, Agung, Dhani, Dini, Dila, Bakti, Faiz dan anak istri serta mertua, Adit, Dito, Mbak Murti, Chrisna, Caca, Cita, Driyas, Arya, Revi, Luke, Aza)
2. Keluarga FX. Sujasmin (Pak Jasmin, Bu Agnes, Christin & Bintang beserta putra putrinya, Tiur dan putranya, Akit). Maaf saya lupa apakah bang Joni juga ke purwokerto.
3. Keluarga Yayuk (Bu Yayuk lengkap dengan putra putrinya Anang dan Dessy beserta mantunya dan cucu2nya)
4. Keluarga Tegal (Atik dan keluarga, Budi dan keluarga, Rina dan keluarga)
5. Keluarga Sri Kaidi ( Bu Sri Rejeki dan cucu)
6. Keluarga Tien Is Wardhono (Bu Tien)
7. Keluarga Ton (Mas Ton dan Ratih)
8. Keluarga Djumanto (Pak Djumanto, dan nyonya apa enggak ya?)
9. Keluarga Anik Handoyo (Pak Handoyo, Bu Anik, Anton, Berta).
10. Keluarga Titik Supono (Bu Titik dan Sari)

Maaf ya kalau ada yang kelewat.  Pokoknya seru!!!!

Selasa, 27 Desember 2011

Temu Keluarga Besar Mbah Salam 2012 Sukses

Kekompakan Keluarga Besar Mbah Salam terbukti dengan banyaknya peserta yang datang. Prinsipnya semua anggota keluarga hadir kecuali yang benar-benar berhalangan, baik yang karena alasan dinas maupun kesehatan. Hebatnya, keluarga yang tidak bisa hadir secara fisik tetap hadir melalui teleconference. Kita melakukan teleconference dengan Keluarga Djasmo di Malang, dam Keluarga Tara di Amerika.

Acara dimulai dengan nyekar ke Tuntang pada hari Sabtu, 24 Desember 2011. Malamnya kita ada temu keluarga sambil mendengarkan gendingan. Acara puncak tanggal 25 Desember diawali dengan makan pagi bersama di rumah Mbah Salam di Nggendongan. Setelah makan pagi, kita nyekar ke Makam Nggendongan, dimana Mbah Salam dimakamkan disana. Pukul 10.00 kita berkumpul di Pendopo Sasono Budoyo Mbah Salam. Acara puncak yang dipandu oleh Ufi dan Ratih sangat meriah dan hikmat. Temu keluarga ini diakhiri dengan foto bersama.

Ayo kita jaga persaudaraan, keakraban, dan kepedulian kita.
Terimakasih kepada semua saja.

AP

Selasa, 06 Desember 2011

Kirim Foto Keluarga

Ayo kirim foto keluarga (terbaru kalau bisa) melalui email ke: mbahsalamsl3@gmail.com.

Siapa Yang Akan Hadir dalam Temu Keluarga 2011 ?

Kami akan sangat berbahagia apabila keluarga besar Mbah Salam yang berencana hadir dalam Temu Keluarga 25 Desember 2011 di Pendopo 123 bisa menuliskan nama disini dalam bentuk "comment". Dengan demikian maka siapa saja bisa memasukkan nama dan siapa saja bisa membacanya.

a/n Panitia

Kemana Sumbangan Harus Dikirim?

Pembiayaan untuk temu keluarga ini bersifat sukarela.  Sumbangan dalam bentuk uang harap dikirim ke rekening sebagai berikut:


Rekekening Nomor: 135 – 00 – 9603789-8
Atas Nama: M L  Sri Redjeki  
Bank: Bank Mandiri 

Setelah mentransfer agar memberi tahu bendahara panitia, atau melalui email ke: mbahsalamsl3@gmail.com


Thanks